Cara Mengatasi Kaset PS2 Loading Lama Dengan Ampuh
Cara Mengatasi Kaset PS2 Loading Lama Dengan Ampuh
(wallpaperaccess.com)
PS2 merupakan salah satu konsol game yang dapat dikatakan paling populer pada masanya. Walaupun sudah sepuluh tahun lebih berlalu sejak perilisan awalnya, namun rasanya konsol keluaran Sony yang satu ini tetap menjadi salah satu konsol game terbaik dan tetap memiliki ruang di hati mereka yang pernah memainkannya.
Untuk PS2 ini, Sony mengeluarkan dua versi yaitu versi Fat dan Slim nya. Walaupun tidak tidak memiliki perbedaan yang besar selain pada ukurannya, namun baik PS2 versi Fat ataupun Slim mempunyai satu permasalahan yang kerap dirasakan mereka yang memainkannya, yaitu loading yang lama saat akan memainkan konsol tersebut.
Hal tersebut jelas menjengkelkan karena Anda harus menunggu lama untuk game tersebut dapat terbaca. untuk menemukan solusinya maka Anda perlu mengenali terlebih dahulu penyebab permasalahannya. Maka dari itu penting untuk Anda mengetahui cara mengatasi kaset ps2 loading lama agar dapat Kembali memainkan game favorit Anda.
Cara Mengatasi Kaset PS2 Loading Lama Ampuh
Tidak perlu bingung apabila PS2 Anda lama dalam memproses kaset game karena Anda cukup ikuti tips cara mengatasi kaset PS2 loading lama berikut:
Penyebab Loading Lama Pada PS2
Sebelum mengetahui cara memperbaikinya, ada baiknya Anda mengetahui terlebih dahulu apa penyebab dari permasalahan konsol game Anda.
Lensa Optik yang Kotor
Untuk cara mengatasi yang pertama, Anda bisa mencoba memperbaiki PS2 Anda yang lama loadingnya dengan coba melakukan pembersihan pada bagian lensa optiknya Anda dapat memakai kapas yang telah dibasahi dengan air bersih dari keran. Hindari penggunaan bahan kimia karena dikhawatirkan dapat merusak lensa itu sendiri.
Saat membasahi kapas atau cotton bath, sebaiknya dibasahi sedikit saja. kemudian coba bersihkan bagian yang berdebu dengan sekali usapan saja. Setelah itu biarkan sejenak agar kering setelah terkena angin-angin. Saat membersihkan lensa, ada baiknya Anda tidak mengelapnya berkali-kali tidak Karena lensa yang terlalu basah membuat dapat menyebabkan konslet dan merusak lensa konsol.
Laser Optik yang Sudah Lemah
Sinar laser optik yang sudah lemah dapat membuat PS2 menjadi lambat saat membaca kaset dan loading nya menjadi terlalu lama. Apabila sudah parah, maka bisa juga playstation Anda justru tidak dapat membaca kaset sama sekali.
Untuk memperbaikinya, Anda dapat mensetting trimpot di baut CD ataupun DVD pada bagian PCB optik. Putarlah baut ke arah kanan searah dengan jarum jam dengan putaran sekitar 1/16 saja agar dioda optik tidak mudah rusak.
Kabel Fleksi Optic Yang Telah Hangus
Kabel fleksi pada PS2 dapat hangus diakibatkan oleh lamanya konsol dimainkan dan dapat menyebabkan optic pada PS2 Anda menjadi lambat. Hal tersebut disebabkan oleh arus yang tidak atau justru sudah terputus sama sekali. Untuk perbaikannya, Anda dapat mengganti kabel fleksi optic dengan yang baru.
Putaran motor spindle tidak langsam.
Putaran yang tersendat atau tidak langsam pada motor dinamo spindle bisa dapat menjadi penyebab respon yang lambat pada optik PS2 optik. Untuk perbaikannya, Anda dapat coba mencongkel kap motor dengan menggunakan dua obeng minus.
Setelah itu bersihkan debu dan kotoran yang terdapat pada as motor serta ruangan magnet. Anda dapat menggunakan juga pelumas khusus mekanik yang anti karat untuk melancarkan putaran pada dinamo.
Memperbaiki Loading Lama Pada PS2 dengan Membongkarnya
Hal pertama yang perlu Anda lakukan adalah dengan membongkar konsol game tersebut terlebih dahulu. Anda perlu membuka semua baut terlebih dahulu yang terletak pada casing di sisi bawah.
Berikutnya buka casing dari bagian atas PS2
Cobalah mencolokkan kabel ke power supply, lalu pasang kaset CD PS2 di tatakan Handle PS2 Anda
Setelah semuanya berhasil, cobalah nyalakan tombol power sampai menyala hijau. Apabila Anda ingin menggerakan motor spindle serta optiknya, maka Anda cukup menekan saklar sensor optic nya yang berada di atas papan PCB. Setelah itu coba lihat apakah kaset yang Anda pakai berputar atau tidak dan perhatikan juga kelancaran gerakan dari optiknya.
Umumnya, yang sering menjadi masalah adalah ketika optic tetap berjalan dengan normal dengan tetap bergerak maju dan juga mengeluarkan sinar, namun justru kasetnya yang tidak bergerak.
Itulah cara mengatasi kaset PS2 loading lama yang ampuh. Untuk mencegah kerusakan atau permasalahan pada PS2 Anda, pastikan untuk rutin membersihkan secara rutin konsol Anda dan mengistirahatkannya apabila mesin sudah terasa panas.